5 Smartphone di Bawah 2 Jutaan Cocok Untuk Gaming Menjelang Tahun Baru

12:35 PM

Perkembangan smartphone yang sangat pesat pasti membuat kita bingung,mana yang harus kita pilih. Kali ini D3Deadline akan memberikan rekomendasi handphone yang cocok bagi kalian yang ingin bermain game-game berat. Langsung simak saja topik berikut.

1. Xiaomi Redmi Note 3 Pro
    Harga: Rp. 1,6 Jutaan
    Di urutan pertama ada Xiaomi Redmi Note 3 Pro, dengan berbekal Prosesor Qualcomm Snapdragon 650 Hexa Core, GPU Adreno 510, dan RAM 2GB, smartphone ini mampu menjalankan game berat seperti Modern Combat 5, Vainglory, GTA: San Andreas,dan juga Bully dengan sangat lancar tanpa hambatan sedikit pun. Dan tidak lupa dengan kapasitas baterai yang sangat besar yaitu Li-Ion 4100mAh (Non-Removable) dapat menemani kalian nge-game dalam waktu yang lama. Layarnya yang sudah Full HD akan membuat mata kita nyaman dengan tampilan yang jernih. Tidak lupa dengan Fingerprint sensor yang akan membuat data-data kita aman. HP ini tersedia dalam 2 varian yaitu 2/16GB dan 3/32GB. Harga juga cukup menggiurkan dengan harga 1,6 Juta kalian sudah mendapatkan versi 2/16GBnya.

2. Infinix Hot S
    Harga: Rp. 1,7 Jutaan
    Di urutan kedua ada Infinix Hot S, smartphone yang berbekal Mediatek MT6753 Octacore 1,3Ghz, RAM 2GB, Storage 16GB, Baterai Li-Ion 3000mAh (Non-Removable) dan Fingerprint Sensor. Dengan berbekal GPU Mali T720, smartphone ini dapat menjalankan game berat seperti Bully, Modern Combat 5, dan GTA: San Andreas dengan lancar. Layarnya yang HD membuat nyaman hati dan pikiran eh...maksudnya mata :v . Dengan OS mandiri besutan Infinix yaitu XOS membuat kita tidak mudah bosan dengan tampilannya. Smartphone ini tersedia dalam dua varian yaitu 2/16GB dan 3/32GB. Dengan harga 1,7 jutaan kalian sudah bisa mendapatkan varian 2/16GB nya

3. Xiaomi Redmi 3S
    Harga: Rp. 1,5 Jutaan
    Di urutan ketiga ada Xiaomi Redmi 3S, dengan berbekal prosesor Qualcomm Snapdragon 430 Octacore, GPU Adreno 505, RAM 2GB, smartphone ini mampu libas game-game berat seperti Bully, GTA: San Andreas, Vainglory, Dungeon Hunter 5, dan Modern Combat 5 dengan lanjay. Dengan baterai Li-Ion 4000mAh (Non-Removable) mampu menemani kalian dengan waktu berjam-jam. Tak lupa juga dengan Fingerprint Sensor yang membuat semua data privasi anda aman. Dengan UI-nya yaitu MIUI yang tidak mudah membuat bosa para pemakainya. Untuk harga smartphone ini masih bisa di bilang sangat terjangkau, dengan harga Rp. 1,5 jutaan kalian sudah bisa mendapatkan versi 2/16GB dan Rp. 1,8 jutaan untuk versi 3/32GB

4. Smartfren Andromax R2
    Harga: Rp. 1,7 Jutaan
    Di urutan keempat ada Smartfren Andromax R2, smartphone yang dulunya EVDO kini beralih ke 4G. Spesifikasi pun cukup mumpuni, dengan berbekal prosesor Qualcomm Snapdragon 415 Octacore, GPU Adreno 405 dan RAM 2GB, smartphone ini mampu menjalankan N.O.V.A 3, Modern Combat 5,Asphalt 8,dan The Dark Knight Rises dengan lancar tanpa ada hambatan sedikitpun,dengan body-nya yang terbuat dari premium metal frame membuatnya terlihat elegan. Sayangnya baterai smartphone ini tidak terlalu besar hanya Li-Po 2320mAh. Smartphone bisa kalian dapatkan dengan harga Rp. 1.699.000(Galeri Smartfren)

5. Meizu M3 Note
    Harga: Rp. 1.9 Jutaan
   Di urutan terakhir ada Meizu M3 Note, vendor/merk yang terkenal karena Flyme UI yang smooth memang patut di lirik :v . Berbekal prosesor Mediatek MT6755 Helio P10 Octacore, RAM 2GB, dan GPU Mali T860MP2, smartphone ini kuat melibas game-game berat seperti Dead Trigger 2, Modern Combat 5, Asphalt 8, dan N.O.V.A 3 . Dengan baterai sebesar Li-Ion 4100mAh (Non Removable) kalian dapat puas bermain game. Harga untuk HP ini cukup terjangkau hanya Rp. 1.9 jutaan saja

Note:
-Harga bisa berubah sewaktu-waktu
-Harga jual tergantung seller
-Urutan tidak menandakan kualitas :v

OK sampai sini saja jangan lupa share dan hit the plus button


Artikel Lainnya

Selanjutnya
« Prev Post
Sebelumnya
Next Post »
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments